Peringatan HUT Persit KCK ke-75 Digelar secara Virtual

Peringatan HUT KCK ke-75 yang dilaksanakan secara virtual di Makodim 1308 Luwuk Banggai, Selasa (6/4/2021). (Foto: Istimewa)

BANGGAI, SultimNews.info- Peringatan HUT Persit Kartika Chandra Kirana ke-75 dilaksanakan secara virtual di Makodim 1308 Luwuk Banggai, Selasa (6/4).

Perayaan ini diikuti seluruh jajaran Persit Kartika Chandra Kirana se Indonesia di semua tingkat kepengurusan, termasuk Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Koorcab Rem 132 PD XIII/Merdeka. Kegiatan syukuran ini dilaksanakan terpusat di Jakarta secara virtual dihadiri Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana Ny. Hetty Andika Perkasa dengan mengusung tema ”meningkatkan kreativitas dan produktivitas untuk menciptakan keluarga yang mandiri dan tangguh di masa pandemi.”

Di sela-sela acara syukuran, dilakukan pemberian Lencana Setia Bhakti (tanda kehormatan kesetiaan) kepada anggota Persit yang telah mengabdikan diri mendampingi suami berupa Setia Lencana 8 tahun (perunggu), Setia Lencana Bhakti 16 tahun (perak) dan Lencana Setia Bhakti 24 tahun (emas).

Dalam sambutannya, Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana Hetty Andika Perkasa berpesan kepada seluruh istri prajurit di manapun berada agar selalu setia mendampingi suami. “Sebab menjadi istri prajurit, adalah pilihan hati kami. Sebab, menjadi istri prajurit, adalah kebanggaan kami,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 132 PD XIII/Merdeka Shelly Farid Makruf melaksanakan video conference dengan Persit KCK Cabang sejajaran Koorcab Rem 132 PD XIII/Merdeka.

Shelly Farid Makruf mengatakan, kegiatan syukuran HUT Persit kali ini sedikit berbeda dari tahun – tahun sebelumnya, dimana kali ini dilaksanakan secara virtual dikarenakan pandemi Covid-19 yang melanda. “Akan tetapi harapan kita, agar kegiatan ini tidak mengurangi sedikitpun khidmat acara, dan tidak menyurutkan kebanggaan dan kesetiaan kita sebagai anggota Persit Kartika Chandra Kirana,” tuturnya.

Turut hadir dalam kegiatan peringatan HUT Persit Kartika Chandra Kirana secara virtual, Dandim 1308/LB Letkol Inf Fanny Pantouw, perwira Kodim 1308/LB, dan pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXII Kodim 1308/LB. (tim)