IRT Di Pandaluk Diduga Tewas Gantung Diri Di Depan Anak
SALAKAN, LUWUK POST-Seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) berinisial PM (24) di Desa Pandaluk, Kecamatan Bulagi Selatan, Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) ditemukan tewas tergantung di kamar tidurnya, Kamis sore (16/7), sekira pukul 17.00 WITA. Korban diduga bunuh diri di depan sang anak.
Kapolsek Bulagi Selatan, Iptu Partono mengungkapkan, berdasarkan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) yang dilakukan pihaknya, korban melakukan aksinya di depan sang anak (PR) yang berusia tiga tahun.
Iptu Partono menuturkan, peristiwa tragis itu diketahui dari anak korban. Saat itu, sang anak keluar dari kamar dan menemui neneknya (PS) yang sedang berada di dapur. Sang anak dengan polosnya mengatakan “ibu sudah mengikat leher dan kecing dicelana”.
Usai mendengar apa yang dikatakan sang Cucu, PS langsung berlari ke kamar tidur korban untuk memastikan. Sesampainya di depan pintu kamar, PS pun mendapati anaknya sudah tergantung. PS kemudian berteriak meminta tolong, seraya berusaha memotong ikatan leher korban yang sudah tak berdaya.
“Beberapa orang tetangga saat menemukan korban sudah meninggal,” tutur PS Kepada Iptu Partono.
Meski begitu, beberapa orang tetangga masih berupaya melakukan pertolongan pertama dengan membaringkan tubuh korban lalu mengurut punggung korban. Sayangnya, nyawa korban tetap tidak tertolong.
“Tetangga yang datang juga berusaha menolong dengan cara membaringkan tubuh korban lalu memngurut minyak namun sudah tidak tertolong” kata Iptu Partono
Sementara itu, suami korban SS (27) mengaku, saat kejadian, dirinya sedang mengurus hewan ternaknya. Diakuinya selama bersama sang istri, tidak pernah terjadi pertengkaran.
Polsek Bulagi yang menerima laporan tersebut langsung ke TKP, bersama petugas medis. Berdasarkan hasil pemeriksaan, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan ditubuh korban. (Rif)