Slogan “Wajah Banggai Baru”
Sultimnews.info, Luwuk — Telah menjadi sesuatu hal yang lumrah, bahwa menjelang setiap perhelatan pesta demokrasi termasuk Pemilihan Kepala Daerah (Kabupaten), slogan dan jargon politik semakin marak terdengar.
Termasuk slogan “Wajah Banggai Baru” yang semakin santer dan mengundang pendapat dari berbagai lapisan masyarakat termasuk akar rumput, politisi maupun para akademisi.
Sebagaimana Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Banggai, Suprapto yang turut memberikan pernyataan bahwa slogan “Wajah Banggai Baru’ merupakan hal yang sah-sah saja.
Suprapto yang juga Ketua DPRD Banggai ini menyebutkan, bahwa dalam negara demokrasi setiap pendapat dan gagasan itu menjadi hal lumrah termasuk pikiran warga Banggai dalam menyikapi figur kepemimpinan kedepan.
Suprapto menjelaskan, kaitan opini Kabupaten Banggai dalam kontelasi Pemilukada Tahun 2024 harus punya wajah Banggai baru yang kadang didengungkan itu juga sah-sah saja.
“Tetapi ingat harus memiliki variabel dan ukuran cara menentukan grade leader atau kepemimpinan,” tandasnya melalui whatsapp pada Minggu (19/2/2023) menanggapi pertanyaan pewarta.
Putra Daerah Banggai asal Dapil IV ini menegaskan, bahwa mengenai pemenang Pilkada, dirinya tidak mengatakan harus lama atau baru.
“Tapi yang terpenting bagi saya, momentum demokrasi adalah pertarungan gagasan sehingga rakyat harus menjadi subjek (rakyat yang berdaulat),” tandasnya.
Yang menurutnya sebuah tantangan di tengah perilaku pemilih yang pragmatis dan transaksional. (*/Tr-10)